Wakaf Ambulans untuk Palestina
Dompet Dhuafa
Innalillahi! Konflik antara Palestina dan Israel memanas dan mangagetkan dunia pada Sabtu (7/10/2023). Bak genderang perang puluhan rudal meledak di tanah Gaza, Palestina. Fasilitas umumpun hancur akibat serangan, Rumah Sakit Indonesia di Jalur Gazapun tekena serangan udara Israel.
Namun, dalam serangan baru-baru ini, Ambulans Dompet Dhuafa yang sedang menjalankan misi kemanusiaan di Jalur Gaza menjadi target rudal Israel. Ambulans tersebut menderita kerusakan serius, sementara tim medis yang sedang bertugas juga mengalami luka-luka serius.
Dalam situasi darurat yang tengah dialami oleh warga Palestina. Ambulans menjadi nyawa bagi ratusan warga Palestina yang terluka atau sakit akibat konflik dan serangan berlarut-larut.
Ambulans adalah nyawa bagi ratusan warga Palestina yang terluka atau sakit akibat konflik berlarut-larut. Mereka adalah mata dan telinga pertama di medan perang, membawa tim medis berpengalaman ke lokasi-lokasi yang membutuhkan bantuan medis secepat mungkin.
Mari sahabat bergabunglah dalam upaya kemanusiaan, bersatu dalam upaya untuk mendukung pengadaan ambulans yang sangat dibutuhkan bagi warga Palestina. Hadiah atas semangat warga Palestina terus bertahan ditengah kondisi yang sulit. Kilk Wakaf Sekarang.
Hadiah Ambulans untuk Gaza Hancur Diterjang Bom
Ambulans Dompet Dhuafa, hadiah dari masyarakat Indonesia, kini teronggok di antara puing-puing bangunan di Gaza setelah menjadi target serangan.
Ambulans ini adalah yang keempat, hadiah dari para donatur Dompet Dhuafa, untuk mendampingi perjuangan warga Palestina. Sayangnya, kondisi ambulans ini rusak berat dan tak lagi bisa beroperasi.
Namun, perjuangan belum berakhir. InsyaAllah, Dompet Dhuafa berkomitmen untuk menyiapkan bantuan ambulans baru yang akan memasuki Gaza melalui perbatasan Rafah, sebagai bukti solidaritas kita yang tak tergoyahkan.
Mari terus bersuara dan berdonasi untuk saudara-saudara kita di Palestina. Klik Wakaf Ambulans Palestina untuk turut membantu rakyat Palestina di tengah penderitaan yang mereka alami.
Ikhtiar Kita untuk terus bersama Palestina
Berbagai jenis bantuan seperti kebutuhan pangan, obat-obatan, bahan bakar, hingga yang terkini ambulans terus Dompet Dhuafa upayakan kehadirannya dengan harapan bisa mengurangi beban dan memberi dorongan semangat kepada mereka yang hingga kini masih terus bertahan, melawan perlawanan dan mempertahankan haknya.
Di tengah campur aduknya perasaan kita hari ini melihat Rafah, Alhamdulillah, ada kabar baik dari Mesir, tepatnya dari Arabiyah Company, Ambulans titipan Bapak/Ibu disiapkan.
Laahaula walaaquwwata illa billah, terus doakan semoga ambulans bisa segera rampung dan bisa segera digunakan untuk warga Palestina ya, Pak/Bu {firstname}๐๐.
Sahabat, bisa turut serta dalam upaya kemanusian ini. setiap wakaf ambulans yang kita hadiahkan adalah tanda solidaritas dan dukungan kepada mereka yang terus bertahan di tengah konflik yang berkepanjangan.
Klik Wakaf Ambulans Palestina Sekarang untuk membantu mereka di Palestina.
๐Tetap Melayani, Setalah dihancurkan beberapa kali
Lebih dari 100 hari semenjak peristiwa 7 Oktober, sistem layanan kesehatan di Gaza, Palestina semakin memprihatinkan. Bukan hanya rumah sakit menjadi target, ratusan ambulans juga turut rusak akibat diserang Israel.
Kini, hanya tersisa enam unit ambulans yang bisa melayani bantuan medis di Palestina. Padahal, ada lebih dari satu juta warga dan pengungsi yang membutuhkannya layanan kesehatan di sana.
Serangan Israel yang menargetkan sistem kesehatan di jalur Gaza berdampak pada hancurnya banyak alat penunjang kesehatan terutama ambulans. 121 ambulans terhitung telah hancur terkena serangan rudal sejak 7 Oktober 2023. Dua diantaranya adalah ambulans Dompet Dhuafa yang merupakan hadiah dari masyarakat Indonesia.
Meski di tengah keterbatasan, dan berulangkali dihancurkan. Dompet Dhuafa terus mengupayakan kehadiran ambulans di Gaza.
Alhamdulillah, Ambulans Dompet Dhuafa hadiah masyarakat Indonesia yang baru disiapkan sejak Desember 2023 lalu, semakin bermanfaat untuk rakyat Gaza wilayah utara.
Bantuan Sahabat melalui Dompet Dhuafa menjadi satu yang terus beroperasi melakukan evakuasi. Alhamdulillah, meskipun satu-satunya InsyaAllah bermanfaat dan dapat terus digunakan oleh warga Gaza ya.
Mari bersama-sama memberikan dukungan kita untuk memastikan bahwa ambulans ini terus beroperasi, menyelamatkan nyawa dan memberikan bantuan kesehatan yang sangat dibutuhkan di Gaza.
Klik Wakaf Ambulans Gaza Sekarang untuk terus berkontribusi
Ikhtiar Kita, Bantu Pengadaan Ambulans untuk Bantu Palestina
Kami berharap email ini menemui Sahabat dalam keadaan sehat dan bahagia. Sebagai bagian dari komitmen Dompet Dhuafa terhadap nilai-nilai kemanusiaan dan kepedulian, kami ingin berbagi kisah inspiratif yang mungkin akan menyentuh hati dan jiwa Anda.
Kisah Nabi Ibrahim yang dibakar oleh Raja Namrud mengajarkan tentang keberanian dan ketulusan dalam bertindak. Seperti semut kecil yang berusaha menyelamatkan Nabi dengan setetes air, kita juga dapat memberikan bantuan sekecil apapun untuk meringankan penderitaan sesama.
Seperti halnya burung gagak yang tertawa atas tindakan susah payah semut membawa air. Namun, jawaban semut mungkin membuat kita terenyuh.
"Setetes air yang kubawa tidak akan bisa memadamkan api besar Namrud, tetapi setidaknya, aku punya alasan di hadapan Rabbku kelak, di posisi siapa aku berdiri. Aku ingin punya andil, setidaknya dengan menunjukkan siapa yang aku bela." - Ucap Semut
Kondisi kesehatan di Gaza saat ini sangat memprihatinkan akibat serangan terus menerus. Lebih dari 200 dokter dan paramedis telah kehilangan nyawa, 50 ambulans mengalami kerusakan parah.
Oleh karena itu, kami mengajak Sahabat untuk berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan ini. Mari kita bersama-sama wakafkan Ambulans untuk Palestina, sebagai tanda solidaritas dan dukungan kepada mereka yang terus bertahan di tengah konflik yang berkepanjangan.
Aksi kita, sekecil apapun, dilihat dan dicatat oleh Allah! Jangan meremehkan sedekah yang kita anggap recehan. Bapak/Ibu {firstname} bisa niatkan sebagai aksi nyata kemanusiaan, menunjukkan komitmen kita terhadap agama ini dengan sebagian harta kita.
Klik Wakaf Mobil Ambulans Sekarang untuk membantu mereka di Palestina.
Butuh segera, Ambulans untuk mengangkat tubuh-tubuh syahid mereka๐ฅน!
Cahaya merah berpendar di udara, bukanโฆ bukan karena matahari memancarkan semburat senja. Malam sudah terlalu pekat saat rudal dijatuhkan tentara Israel di permukiman dekat Rumah Sakit di Kota Gaza. Ambulans tanpa sirene melaju tersendat menembus reruntuhan, mengangkat tubuh-tubuh syahid, yang sebagian besar adalah anak-anak!
Anak-anak menangis karena luka lahir yang menganga dan luka batin ditinggalkan orang tua.
Fasilitas kesehatan Gaza telah kolaps porak-poranda akibat serangan Israel. Berdasarkan laporan Middle East Eye, 37 dokter Palestina dan paramedis syahid, 33 RS dan ambulans rusak parah hingga tak berfungsi.
Keadaan semakin mencekam saat ratusan nyawa harus melayang karena ambulans yang menembus reruntuhan untuk mengevakuasi warga semakin berkurang.
Tak tinggal diam. Walau berjarak 10 ribu kilometer dari Palestina, mari kita mengupayakan hadirnya Ambulans untuk Palestina hadiah dari kita Rakyat Indonesia. Sekarang juga kita bantu Palestina.
Klik Wakaf Mobil Ambulans Sekarang untuk membantu mereka yang di Palestina.
Kekurangan Ambulans, Banyak Korban di Gaza Dibawa Kendaraan Seadanya :(
Kabar duka tak henti-hentinya terdengar dari saudara-saudara kita di Palestina. Mereka terjebak dalam konflik berkepanjangan yang telah merenggut banyak nyawa. Serangan dari Israel belum kunjung usai, dan jumlah korban terus bertambah.
Yang membuat situasi semakin memprihatinkan adalah kurangnya armada ambulans. Dampak dari serangan rudal Israel telah merusak banyak ambulans di Palestina, sehingga menyulitkan upaya penyelamatan. Sebagai hasilnya, banyak korban yang terluka hanya bisa dievakuasi menggunakan kendaraan seadanya. Ini adalah kenyataan yang sangat menyedihkan ya Sahabat?
Mari Sahabat sama-sama kita menjalankan misi kemanusian, Mari bersama bantu Palestinian dalam melakukan perjuanganya dengan Wakaf Ambulans.