Pupuk Empati Siswa, SD Smart School Bantu Wujudkan Program Milenial Bangun Sekolah Bersama Dompet Dhuafa
JAKARTA — Gandeng Dompet Dhuafa, SD Smart School menyalurkan donasi untuk mendukung Program Milenial Bangun Sekolah (MBS). Penyerahan donasi dilakukan pada Jumat (1/11/2024), sebagai bagian dari perayaan Bulan Bahasa di bulan Oktober.
Pada Bulan Bahasa tersebut, SD Smart School menggelar bazar buku, yang didapatkan dari hasil penghimpunan siswa-siswi mereka. Buku-buku yang terkumpul kemudian dijual, dan menghasilkan donasi sebesar Rp1.905.000. Dana tersebut selanjutnya disalurkan kepada Dompet Dhuafa untuk mendukung Program Milenial Bangun Sekolah.
Kegiatan bazar buku ini merupakan agenda rutin yang diadakan di sekolah setiap tahun. Selain memberi edukasi siswa-siswi untuk memanfaatkan buku bekas yang sudah tidak terpakai, melalui kegiatan itu guru-guru SD Smart School juga menanamkan nilai empati untuk bisa peduli dan menolong sesama kepada para siswa.
Milenial Bangun Sekolah merupakan inisiasi Dompet Dhuafa yang bertujuan mendukung perbaikan sarana belajar mengajar bagi sekolah marginal di pelosok. Mengajak para milenial untuk turut serta bangun sekolah.
Salah satunya adalah MIS Nurul Huda di Desa Pulau Palas, Indragiri Hilir, Riau. Sebuah sekolah dengan kondisi yang memprihatinkan, di mana Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) diisi oleh tiga kelas berbeda yang hanya berbatas triplek, pun ruang kantor guru. Dinding, jendela serta lantai juga beralaskan kayu. MIS Nurul Huda juga sering kali terendam banjir. Sehingga akses jalan menuju sekolah juga tertutup air.
Melalui Program Milenial Bangun Sekolah, Dompet Dhuafa merenovasi kelas dan menambah dua ruang kelas yang baru yang akan digunakan untuk kelas tinggi yakni kelas 5 dan 6.
Madina, salah satu guru SD Smart School menyebutkan bahwa di sekolah nilai yang paling utama ditanamkan pada siswa-siswi adalah adab, termasuk memiliki empati kepada yang membutuhkan. Madina juga mengajak beberapa siswa untuk menyerahkan langsung kepada Dompet Dhuafa.
“Walaupun dari segi label sekolah kami tidak ada kata “Islam”-nya, namun di sekolah kami dan para guru selalu mengutamakan nilai-nilai keislaman di sekolah, ini artinya anak-anak sejak kecil akan terbiasa dengan sikap sopan santun, menghargai perbedaan, dan mempunyai nilai empati seperti yang diajarkan dalam Al-Quran dan Hadist. Jadi kali ini juga kami ajak ke Dompet Dhuafa untuk menyerahkan langsung donasinya sebagai perwakilan dari teman-temannya,” ucap Madina.
Selain donasi uang, siswa-siswi SD Smart School juga mendonasikan buku-buku bekas layak pakai yang akan disalurkan untuk program Milenial Bangun Sekolah.
Yudha Andilla selaku Manager Retail Fundraising mengungkapkan rasa syukurnya karena bentuk kepedulian anak-anak sekolah ini akan membawa perubahan besar di kemudian hari, terutama pada kualitas kecerdasan emosional dalam bidang pendidikan khususnya melatih kepekaan simpati dan empati mereka kelak dewasa nanti.
“Saya dulu pernah mengajar di sekolah juga, makanya ketika saya melihat anak-anak yang punya kepedulian itu sangat keren dan semoga bisa menjadi tauladan yang bisa dilakukan oleh semua siswa dan siswi disekolah lainnya,” imbuh Yudha.
Kolaborasi antara SD Smart School dan Dompet Dhuafa ini merupakan yang pertama, dan diharapkan dapat membawa banyak kegiatan positif di masa depan. Madina, mewakili pihak sekolah, berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut dan konsisten, memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat dan generasi mendatang.
“Saya sangat senang hari ini selain menyerahkan donasi, kami juga bisa sharing langsung kegiatan-kegiatan sekolah yang ternyata bisa dikolaborasikan dengan Dompet Dhuafa, semoga semakin erat silaturahmi kita,” tambah Madina.
Kolaborasi ini menjadi langkah awal untuk menciptakan perubahan positif yang memberikan dampak besar, terutama dalam bidang pendidikan, dan bermanfaat bagi banyak orang. (Dompet Dhuafa)
Teks dan foto: Nuriyah dan Anndini Dwi Putri
Penyunting: Dhika