TUNAIKAN KEWAJIBAN FIDYAH
ALMARHAMAH INDONESIA
Fidyah diambil dari kata “fadaa” artinya mengganti atau menebus. Bagi beberapa orang yang tidak mampu menjalankan ibadah puasa dengan kriteria tertentu, diperbolehkan tidak berpuasa serta tidak harus menggantinya di lain waktu. Namun, sebagai gantinya diwajibkan untuk membayar fidyah.
Ada ketentuan tentang siapa saja yang boleh tidak berpuasa. Hal ini tertuang dalam surat Al-Baqarah ayat 184.
Dan wajib bagi orang-orang yang berat menjalankannya (jika mereka tidak berpuasa) membayar fidyah, (yaitu): memberi makan seorang miskin. Barangsiapa yang dengan kerelaan hati mengerjakan kebajikan, maka itulah yang lebih baik baginya. Dan berpuasa lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.” (Q.S. Al Baqarah: 184)
Kriteria orang yang bisa membayar fidyah di antaranya:
1. Orang tua renta yang tidak memungkinkannya untuk berpuasa
2. Orang sakit parah yang kecil kemungkinan sembuh
3. Ibu hamil atau menyusui yang jika berpuasa khawatir dengan kondisi diri atau bayinya (atas rekomendasi dokter).
Fidyah wajib dilakukan untuk mengganti ibadah puasa dengan membayar sesuai jumlah hari puasa yang ditinggalkan untuk satu orang.
Kemudahan bayar fidyah tersedia melalui berbagai cara.
Yuk, tunaikan fidyah dengan cara klik, link berikut 👉 : Bismillah saya niat bayar fidyah.
Selain itu sahabat dapat berdonasi di program lainnya, dengan klik link dibawah;
https://digital.dompetdhuafa.org/mitra-kami/almarhamah-indonesia
Tak hanya mendoakan dan berdonasi, kalian juga bisa membagikan halaman galang dana ini agar semakin banyak yang turut menemani perjuangan ini.
Semoga sahabat yang sudah menyedekahkan hartanya di campaign ini diberikan umur panjang, kesehatan, rezeki yang berlimpah ruah, berkah, dan berkepanjangan. Aamiin
PENYALURAN FIDYAH
Kami mengucapkan Jazaakumullahu khairan katsiran kepada seluruh pahlawan kebaikan yang berkontribusi dalam program ini.
Semoga Allah memberkahi harta yang tersisa dan membalas kebaikan harta yang telah diberikan.
Mari bergabung dalam program fidyah Almarhamah dan menjadi bagian dari solusi bagi yang membutuhkan.
FIDYAH
Program fidyah adalah upaya untuk membantu individu yang kesulitan memenuhi kewajiban fidyah mereka karena masalah keuangan. Dana dikumpulkan dari fidyah dan disalurkan kepada yang membutuhkan, baik berupa makanan, uang tunai, atau kebutuhan lainnya. Ini tidak hanya memastikan pemenuhan kewajiban agama, tetapi juga memperkuat solidaritas dan keadilan sosial dalam masyarakat.
Mari kita bersatu dalam menjalankan kewajiban agama kita dengan bergabung dalam program fidyah. Dengan memberikan sumbangan, kita dapat membantu mereka yang membutuhkan untuk memenuhi kewajiban agama mereka dengan lebih mudah. Setiap kontribusi kita akan menjadi berkah bagi mereka yang membutuhkan, dan akan memperkuat ikatan sosial serta solidaritas dalam komunitas kita. Mari Bersama-sama, kita dapat membuat perbedaan positif dalam kehidupan sesama Muslim yang memerlukan bantuan. Ayo bergabung dalam program fidyah Almarhamah dan menjadi bagian dari solusi bagi dhuafa yang membutuhkan.